Selasa, Februari 19, 2013

Top 10 Orang Terkaya Pemilik Club Sepakbola

Harta sepuluh pemilik klub bola terkaya di dunia melonjak US$36 miliar dibandingkan tahun lalu. Namun, kenaikan kekayaan mereka tidak terkait dengan klub bola. Harta mereka lebih berasal dari kenaikan harga komoditas, serta pulihnya bursa saham di tingkat dunia.

Mereka adalah para taipan yang menguasai bisnis menguntungkan di dunia, mulai dari baja, media dan fashion. Mereka juga banyak berinvestasi di komoditas seperti baja, minyak dan tambang lainnya. Sebut saja misalnya Lakshmi Mittal. Kekayaan miliarder asal India ini meningkat US$9,4 miliar dari tahun lalu menjadi US$28,7 miliar.

Lantas, siapa saja mereka?
Berikut ini daftar miliarder pemilik klub bola ternama di dunia seperti ditulis Forbes.

1. Lakshmi Mittal
Kekayaan: US$28,7 miliar
Klub: Queen's Park Rangers

Lakshmi adalah warga Inggris kelahiran India yang mengendalikan ArcelorMittal, produsen baja terbesar dunia dengan penjualan US$65 miliar dalam setahun. Mittal membeli 20 persen saham di Queens Park Rangers (QPR) pada 2007. Prestasi tertinggi klub ini, finalis Piala FA. Pemegang saham utama QPR, lebih dari 60 persen adalah bos Formula One, yakni Bernie Ecclestone.

2. Amancio Ortega
Harta: US$25 miliar
Klub: Deportivo La Coruna De

Ortega, dikenal sebagai raja fashion sekaligus pendiri raksasa ritel Spanyol, Inditex dikenal sebagai salah satu orang kaya papan atas dunia. Klub bolanya juga berada di peringkat sembilan di La Liga. Dengan peringkat yang masih jauh ketimbang Real Madrid dan Barcelona, manajemen klub menekankan perlunya membangun stadion baru agar bisa kompetitif dengan para pesaing.

3. Paul Allen
Harta: US$13,5 miliar
Klub: Seattle Sounders

Pendiri Micorsoft, Paul Allen melalui Vulcan Sports & Entertainment bergabung sebagai pemilik Seattle Sounders pada 2007. Klub bola ini juga dimiliki oleh produser film Joe Roth, pengusaha Adrian Hanauer dan Drew Carey. Sounders menyelesaikan musim pertandingan 2009 di Liga Amerika Serikat dengan meraih rekor kemenangan.

4. Roman Abramovich
Harta: US$11,2 miliar
Klub: Chelsea

Dua tahun lalu, harta Roman Abramovich penguasa komoditas Rusia sempat menurun akibat penurunan harga. Namun, tahun lalu kembali pulih seiring dengan lonjakan harga baja dunia. Namun, kondisi berbeda terjadi pada klub bola miliknya. Chelsea menderita kerugian US$73 juta tahun lalu. Meski The Blues sukses di Liga Primer sejak kedatangan Abramovich, namun keuangan Chelsea kerap mengalami kerugian.

5. Silvio Berlusconi
Harta: US$9 miliar
Klub: AC Milan

Perdana Menteri Italia, sekaligus konglomerat media ini tersengat dalam tuduhan korupsi, skandal seks hingga pernah dijahar dengan patung di kota Milan. Meski begitu, kekayaannya meningkat 20 persen tahun lalu berkah dari investasinya di Mediaset dan Mediolanum. AC Milan merupakan klub bergengsi di Italia, sekaligus dihuni oleh para pemain bintang bola dunia.

6. Francois Pinault
Harta: US$8,7 miliar
Klub: Stade Rennais (Rennes)

Francois Pinault dikenal sebagai pendiri grup PPR yang membangun merek-merek barang mewah. Sebut saja misalnya Gucci dan Balenciaga, dua merek terkenal yang berada di bawah kendali PPR. Dia menggunakan klub olahraga untuk mempromosikan produk olahraga besutan PPR, yakni Puma.

7. John Fredriksen
Harta: US$7,7 miliar
Klub: Valerenga

John Fredriksen, sosok yang begitu dikenal dalam dua sisi, sebagai raja perkapalan dan tanker minyak, sekaligus dikenal sebagai pengusaha yang menghindari pajak. Fredriksen menjadi warga negara Cyprus pada 2006 untuk menghindari pajak dari Norwegia. Fredriksen juga pernah dikabarkan menolak tawaran Roman Abramovich yang berniat membeli rumahnya di London senilai US$200 juta pada 2006.

8. Alisher Usmanov
Harta: US$7,2 miliar
Klub: Arsenal

Usmanov, namanya melambung sebagai pengusaha baja dan telekomunikasi. Selama tiga tahun dia bersaing dengan pengusaha Amerika, E. Stanley Kroenke untuk mengendalikan Arsenal. Namun, Kroenke muncul sebagai pemenang dengan memiliki 29,9 persen saham Arsenal ketimbang Usmanov yang memegang 26,3 persen. Nilai klub Arsenal tahun lalu turun 2 persen menjadi US$1,18 miliar.

9. Philip Anschutz
Harta: US$6 miliar
Klub: Los Angeles Galaxy, Houston Dynamo, Hammarby

Mewarisi perusahaan pengeboran minyak Amerika, Anschutz mengembangkan portofolio investasinya ke bursa saham, real estat, kereta api hingga bisnis hiburan. Dia dikenal sebagai pendiri Major League Soccer (MLS) di Amerika, sekaligus sebagai pemilik beberapa klub bola, seperti LA Galaxy, Chicago Fire, Houston Dynamo, hingga klub bola Swedia Hammaraby.

10. Bernard Ecclestone
Harta: US$4 miliar
Klub: Queen's Park Rangers (QPR)

Ecclestone yang dikenal sebagai Presiden dan CEO Formula One sempat menjadi gunjingan media massa dalam beberapa tahun terakhir terkait dugaan skandal seks dan anti Semitisme. Dia juga berupaya menghindari terjadinya perpecahan di Formula One setelah tim ternama seperti Ferrari mengancam hengkang. Prestasi tertinggi klub ini, finalis Piala FA.
Sumber

Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 2/19/2013 11:41:00 PM

4 Miss World Paling Kontroversial di Dunia

Panggung kontes kecantikan selalu menjadi sorotan publik. Di balik kecantikan para kontesta, ada sejumlah cerita yang menarik perhatian. Mulai dari cerita sedih hingga yang mengejutkan.

Cerita kematian model asal Brasil, Mariana Bridi da Costa, misalnya. Ia meninggal saat berjuang mewakili negaranya di Miss World. Sebelum meninggal, Bridi sempat menjalani operasi amputasi tangan kaki.

Namun, tak hanya Brindi yang menjadi perhatian. Berikut delapan ratu kecantikan lainnya yang membuat heboh karena kontroversinya, dikutip dari Telegraph.

1. Marjorie Wallace

Ia warga Amerika Serikat yang menang di ajang Miss World 1973. Tapi, tiga bulan setelah dinobatkan jadi Ratu Dunia, gelarnya dicabut lantaran berkencan dengan terlalu banyak pria, termasuk di antaranya selebriti Tom Jones.

Dia bahkan sempat membuat pernyataan, "Sebagai Miss World saya bisa bercinta dengan pria yang saya pilih." Komite Miss World menilai Wallacet gagal mengemban tugas sebagai Miss World. Setelah kehilangan mahkota, Wallace melanjutkan karier menjadi presenter televisi.

2. Gabriela Brum

Miss Jerman ini menyandang gelar terpendek dalam sejarah Miss World. Dia mengundurkan diri hanya dalam waktu 18 jam setelah dinobatkan menjadi Miss World pada 1980.

Pemegang mahkota kecantikan ini terjegal skandal kasus foto telanjang. Setelah kasus ini menjadi perhatian dunia, dia pindah ke Amerika Serikat. Di sana, dia nekat menjadi model telanjang lagi. Kali ini untuk majalah Playboy.

3. Lili Chen

Penyanyi dan aktris dari Provinsi Sichuan ini berharap menjadi orang pertama China yang memenangi kontes Miss Universe tahun 2004. Tetapi permohonannya ditolak oleh pejabat kompetisi China karena dia seorang transeksual.

Padahal, sebelumnya Lili Chen telah mengikuti berbagai kontes kecantikan di China dan tidak ada masalah.

4. Lesley Langley

Miss Inggris ini memenangkan gelar Miss World pada tahun 1965. Tapi kemudian publik di Inggris tersinggung setelah foto bugil Lesley tersebar di media.

Dia mengakui foto-foto bugil itu diambil sebelum dia mengikuti kontes kecantikan. Sekarang, dia bekerja sebagai resepsionis di tempat perawatan gigi di kota kelahirannya.
Sumber

Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 2/19/2013 11:34:00 PM

18 Jenis Ciuman sudah Tahukah Anda ?


Ciuman emang bukan tindakan yang bisa diatur-atur, keinginan untuk mencium seringkali timbul begitu saja karena perasaan sayang yang dimiliki.

Tapi kalo ada gaya ciuman tertentu yang bisa bikin pasangan kamu nyaman sehingga dia begitu menikmatinya sampai meninggalkan kesan yang mendalam, boleh-boleh saja Anda praktekkan.

Berikut beberapa gaya ciuman yang dapat menimbulkan libido seperti yang dilansir dari buku Seks, Fakta & Mitos karya Ahmad Fauzi Suryasoemirat.

1. Butterfly Kiss
Mencium bagian tubuh si dia dengan mengedip-ngedipkan bulu mata hingga pasangan terasa geli. Ciuman ini bisa diberikan di pipi, ujung bibir, dahi atau perut.

2. Eyelid Kiss
Sementara pasangan Anda terngah terlelap, ciumlah kelopak matanya yang terutup dengan sangat perlahan dan mesra. Ciuman yang sederhana ini bisa berarti sangat mendalam bagi si dia. Coba buktikan sendiri!

3. Freeze Kiss
Ciuman yang dilakukan setelah bibir ditempeli es batu. Dingin tapi menyenangkan. Ada cara lain yang tidak kalah serunya, Anda dan pasangan berciuman sambil memainkan es batu dengan lidah di dalam mulut.

4. Earlobe Kiss
Ciumlah pasangan Anda tepat di telinga, tapi jangan bersuara. Cukup dengan hembusan napas saja karena suara Anda akan membuatnya terperanjat.

5. The Whipped Cream Kiss
Merupakan jenis ciuman yang menggairahkan dan penuh nafsu. Celupkan jari Anda ke dalam whipped cream, lalu jilat jari Anda secara perlahan. Selanjutnya, Anda dan pasangan saling berpelukan dan berciuman dengan citarasa whipped cream.

6. Foot Kiss
Ciuman romantis yang penuh syarat . Pijat dulu kakinya sambil dielus lalu mulailah aksi ciuman Anda dari atas sampai bawah.

7. Quickie Kiss
Ciuman singkat yang dapat Anda berikan di saat Anda benar-benar sibuk. Kecup hidungnya dan bibirnya. Ciuman ini hanya membutuhkan waktu seperempat detik.

8. Foreahead Kiss
Disebut ciuman ibu karena The English Kiss atau Soul Kiss, gaya ciuman yang membutuhkan keahlian Anda dan pasangan memainkan lidah.

9. Fruit Kiss
Ciuman yang menggunakan potongan buah anggur atau strowberi. Letakkan buah di antara mulut Anda lalu dekatkan pada mulut si dia. Gigit buah setengahnya sampai bibir Anda dan pasangan saling menempel, lalu berciuman dengan bergairah.

10. Hand Kiss
Mencium punggung tangan pasangan dengan mesra lalu merambat ke bagian atas.

11. Lick Kiss
Sebelum ciuman berlangsung, mainkan lidah Anda pada bibir pasangan. Jika suasana makin memanas barulah lidah Anda masuk ke dalam mulutnya.

12. Talking Kiss
Sesekali saat berciuman tidak ada salahnya Anda mengucapkan kata cinta di dalam mulutnya.

13. Nip Kiss
Ciuman yang erotis dan penuh sensasi. Saat berciuman, sesekali gigitlah bibirnya.

14. Sip Kiss
Sebelum mencium si dia, teguk sedikit minuman favorit Anda, lalu tumpahkan di dalam mulutnya.

15. The Buzzling Kiss
Ciumlah belakang telinganya dengan perlahan, lalu dengan suara geraman dan dengungan mesra menuju ke lehernya. Gigit lehernya dengan perlahan sampai Anda menemukan mulutnya.

16. Vacumm Kiss
Ciuman yang dilakukan sambil meniup mulut pasangan sampai pipi mengembang.

17. Tongue Sucking
Merupakan variasi dari French Kiss. Ketika Anda dan pasangan saling memainkan lidah, sesekali hisaplah lidahnya.

Selamat mencoba!
Sumber

Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 2/19/2013 11:23:00 PM

Keunikan Orgasme Wanita yang tidak terjadi pada Pria


Tidak seperti pada laki-laki, orgasme pada perempuan terjadi melalui proses tertentu yang melibatkan hampir seluruh bagian otak. Namun di balik prosesnya yang rumit, tersimpan berbagai fakta unik yang menarik untuk diketahui.

Dikutip dari The Sun berikut ini adalah berbagai fakta menarik seputar orgasme pada perempuan:

1. Beberapa ilmuwan meyakini orgasme saat berhubungan seks bisa memperbesar peluang seorang perempuan untuk bisa hamil. Dasar ilmiah dari dugaan ini adalah peningkatan hormon oksitosin saat orgasme yang dapat merangsang kontraksi indung telur, sehingga sperma terdesak untuk masuk dan membuahi sel telur.

2. Untuk mencapai orgasme, perempuan rata-rata membutuhkan stimulasi di daerah G-spot selama 20 menit. Stimulasi pada klitoris juga membutuhkan waktu yang kurang lebih sama untuk mencapai orgasme.

3. Diperkirakan 24 hingga 37 persen perempuan tidak pernah merasakan klimaks atau orgasme seumur hidupnya.

4. Tidak semua perempuan bisa mencapai orgasme lewat rangsangan di daerah G-spot. Berdasarkan penelitian di Italia pada tahun 2008, sebagian perempuan memang tidak memiliki daerah khusus di bagian kelamin yang paling peka terhadap rangsang seksual sehingga hanya mengandalkan rangsangan pada klitoris untuk bisa orgasme.

5. Terapi perilaku kognitif (cognitive behavioural therapy), terapi testosteron serta herbal seperti gingseng dan ginko biloga terbukti efektif meningkatkan kemampuan untuk mencapai orgasme pada perempuan.

6. Orgasme terbukti baik untuk kesehatan, antara lain mengurangi sensitivitas terhadap rasa nyeri, mencegah kram saat menstruasi dan meredakan stres. Diduga, manfaat tersebut merupakan efek dari peningkatan hormon dopamin dan oksitosin.

7. Sejak zaman Yunani kuno hingga era Sigmun Freud, banyak dokter memanfaatkan orgasme untuk menyembuhkan gangguan mental pada perempuan yang disebut histeria. Dengan tujuan yang sama, vibrator diciptakan sebagai alat bantu di era 1800-an akhir.

8. Seseorang sering tidak bisa berpikir jernih saat sedang bergairah secara seksual. Hasil pemindaian otak memastikan hal itu, sebab orgasme terutama pada perempuan melibatkan hampir seluruh bagian otak dan membuat bagian-bagian tertentu tidak aktif untuk sementara waktu.

9. Hubungan seks saat menstruasi sangat tidak dianjurkan karena ada pembuluh darah yang terbuka sehingga tidak higienis. Namun cukup masuk akal jika ada anggapan bahwa orgasme pada saat itu lebih mudah tercapai, sebab aliran darah di daerah genital sedang mengalami peningkatan.

10. Selebriti Hollywood yang menjadi simbol seks era 1960-an, Marilyn Monroe mengaku tidak pernah mencapai orgasme saat berhubungan dengan tokoh-tokoh terkenal. Beberapa orang yang diakuinya gagal membuatnya orgasme antara lain manta presiden AS John F Kennedy, musisi Frank Sinatra dan atlet baseball Joe DiMaggio.

11. Salah satu keunikan orgasme pada perempuan dibanding pada laki-laki adalah bisa terjadi berulang kali secara beruntun sehingga disebut multiorgasme. Rekor multiorgasme dicetak oleh salah satu pasien dokter William Hartman dan dokter Marilyn Fithian pada tahun 1970-an, yakni 134 kali dalam 1 jam atau sekitar 2 kali/menit.

12. Tahun 1967, Desmond Morris dalam bukunya 'The Naked Ape' mengatakan orgasme yang dialami perempuan adalah bagian dari proses evolusi. Fungsi orgasme bukan hanya memberi kenikmatan, melainkan juga menghadirkan rasa lelah untuk mempertahankan posisi horizontal sehingga sperma tidak tumpah. Dengan cara ini manusia bisa lolos dalam seleksi alam, karena punya kemampuan untuk melakukan reproduksi dengan lebih efektif.
Sumber

Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 2/19/2013 11:15:00 PM

6 Alasan Orang Merokok


Meski telah mengetahui bahaya merokok bagi kesehatan dirinya sendiri danorang lain, tapi banyak orang yang tetap merokok. Tak dapat dipungkuri bahwamerokok merupakan kebiasaan dari kondisi mental yang sulit untuk dihindarkan.Merokok bisa disebabkan oleh beberapa situasi kondisi psikologis (cemas danstres).

Larangan-larangan merokok sudah dikeluarkan oleh pemerintah di berbagaibelahan dunia. Pajak untuk rokok dan produk tembakau lain sudah ditinggikan.Tetapi, kenapa orang tetap merokok?

Berikut ini adalah enam hal yang memicu orang tergiur untuk merokok:

Kopi di pagi hari
Hampir semua perokok melakukan ritual pagi ini. Asyiknyamenyeruput kopi hangat tak lengkap tanpa godaan sebatang rokok. Cobalah hindarikebiasaan ini dengan menyibukkan diri setelah bangun tidur dengan caramenyiapkan sarapan, mandi, atau merapikan rumah. Gantilah kopi pagi hari dengansegelas susu atau jus untuk hidup yang lebih sehat.

Mengemudi
Mengemudi adalah pemicu merokok yang sangat umum. Suasana yangsepi terkadang menggoda kita untuk merokok agar terhindar dari rasa mengantuk.Jika hal ini kerap Anda lakukan saat mengemudi, cobalah untuk bernyanyi bersamaradio, memutar CD, atau mengunyah permen karet untuk menghindar rasa ngantuk.

Lingkungan sosial
Berkunjung ke pesta atau sebuah perayaan memicu seseorang untuk merokok.Terutama saat mereka terlibat dengan alkohol. Untuk mengurangi ketagihanmerokok saat bersosialisai, pastikan Anda beritahu sahabat Anda jika telahberhenti merokok. Kegiatan sosialisasi pun dapat terantisipasi denganberkunjung ke bioskop, berjalan-jalan atau tempat gym.

Stres
Untuk membantu mengurangi stres, sebagian orang menggunakan rokok untukmeredakannya. Tak hanya itu, rokok juga kerap digunakan untuk orang yangsedang menjalani program diet. Merokok dapat membuat orang mudah terasakenyang.

Istirahat di jam kerja
Waktu istirahat juga menjadi pemicu umum orang merokok di kantor.Untuk menguranginya, Anda dapat berjalan-jalan mencari udara segar di kantoratau Anda dapat menghabiskan waktu istirahat dengan rekan Anda yang tidakmerokok.

Emosi negatif
Perasaan marah, sedih dan kesepian juga dapat memicu orang kecanduanrokok. Sangat penting belajar bagaimana menghadapi emosi negatif.
Sumber

Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 2/19/2013 09:26:00 AM