Jumat, Mei 22, 2015

Ini rahasia di balik kode angka dalam NIK e-KTP kamu, belum tahu kan?


Biasanya pada KTP kamu ada 16 digit angka Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam e-KTP.
Brilio.net - Saat sedang membeli tiket kereta api pasti kamu akan disuruh menyebutkan 16 digit angka Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam e-KTP. Namun tahukah kamu 16 digit angka itu bukan sembarang angka? Ada kode rahasia yang membuatnya berbeda dengan e-KTP orang lain.

Sebagai contoh dari gambar di atas, 31-02-01-44-03-91-0312, cara mengetahui artinya adalah sebagai berikut:

31: Mengacu pada kode provinsi. Menurut Permendagri No 39 tahun 2015, saat ini ada 34 provinsi yang terdaftar dalam Republik Indonesia.

02: Kode kota/kabupaten, kamu bisa melihat kode kota kamu dalam laman ini http://www.kemendagri.go.id/pages/data-wilayah

01: Kode kecamatan, setiap kecamatan memiliki kode yang berbeda. Makanya saat kamu membuat e-KTP selalu dianjurkan untuk datang langsung ke kantor kecamatan masing-masing.

44: Tanggal lahir. Nah, di sini ada perbedaan antara kode laki-laki dan perempuan. Kode untuk laki-laki adalah tanggal lahir 01-31. sedangkan untuk perempuan berbeda lagi, tanggal lahir ditambah 40, jadinya adalah 41-71. Jadi kalau kamu seorang perempuan yang lahir tanggal 12 maka kodenya adalah 40 + 12 yaitu 52.

03: Mengacu pada bulan lagi, 01 untuk Januari hingga seterusnya 12 untuk Desember.

91: Tahun lahir, ditulis dua angka terakhir. Seperti jika kamu lahir tahun 1991 maka hanya ditulis 91 saja.

0312: Nomor komputerisasi, ini nomor random yang memang sudah diatur oleh komputer agar tidak kembar dengan yang lainnya. Namun biasanya untuk kepala keluarga akan ditulis xx01, untuk anak pertama xx02, begitu seterusnya.

Nah, sudah tahu kan arti-arti di balik kode angka NIK kamu? Mulai sekarang kamu harus bisa menghafalkan ke-16 digit angka tersebut ya, karena itu bisa jadi sebagai nomor pengenal kamu saat akan melakukan berbagai pembayaran atau pemesanan.
Sumber
Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 5/22/2015 07:31:00 AM

Danau Toba simpan gudang magma dan siap meledak di masa datang


Menurut para peneliti, di beberapa titik di masa depan, semua bahan cair yang kini tersimpan di bawah Danau Toba bisa saja meledak
Brilio.net - Danau Toba yang menyimpan pesona alam menawan ternyata juga menyimpan lapisan magma yang berupa tumpukan sangat besar menyerupai pancake raksasa yang mematikan.

Dilansir brilio.net dari Livescience, lapisan magma yang tersimpan tujuh kilometer di bawah dasar danau toba sewaktu-waktu bisa meletus

Penemuan ini bisa sangat mengkhawatirkan. Maklum, menurut para peneliti, di beberapa titik di masa depan, semua cairan magma yang kini tersimpan di bawah Danau Toba bisa saja meledak keluar dari dalam tanah. Seperti diketahui, ledakan gunung toba sekitar 74.000 tahun silam adalah ledakan supervolcano terbesar dunia dimana gunung itu mengeluarkan isi magma hingga 2.800 kilometer kubik.

Para peneliti telah mengumpulkan data terkait Gunung Toba bagaimana gunung ini mempunyai mekanisme yang berbeda dalam mengumpulkan magma sebelum memuntahkannya dengan ledakan yang menakutkan.

"Saya rasa ini adalah ciri khas letusan dari gunung Toba ini. Model struktur geodinamika seperti yang dijelaskan oleh hasil penelitian kami memprediksi bahwa dibutuhkan jutaan tahun untuk mengumpulkan volume magma yang diperlukan," kata Christoph Sens - Schonfelder.

Pada dasarnya gelombang seismic akan melaju lebih cepat jika melintasi media padat berupa batuan dan melambat ketika melewati media cair berupa magma. Hasil penelitian menunjukkan adanya pelambatan gelombang yang mengindikasikan bahwa pada kerak bumi di bawah Danau Toba terdapat magma, yang tersekap dalam kantung magma.

Menurut analisis, yang dipimpin oleh Kairly Jaxybulatov dari Trofimuk Institut Petroleum Geologi dan Geofisika di Rusia , kumpulan magma terdapat di kedalaman tujuh kilometer hinggan 30 meter yang terbentang 10 hingga 20 kilometer di bawah Pulau Samosir.

Namun para ahli mengatakan bahwa temuan-temuannya tidak bisa membantu memprediksi kapan Gunung Toba melepaskan ledakan magma Supervolcanonya kembali.

“Strukturnya mungkin berbeda dari letusan lalu , penelitian kami hanya bercerita tentang satu fase dalam evolusi gunung paling mengerikan ini , dan kita tidak tahu di fase sekarang terkait prediksi ledakan Gunung Toba,” tutup Sens-Schonfelder
Sumber
Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 5/22/2015 07:25:00 AM

Planet-planet ini isinya berlian, hujan pun yang jatuh berlian


Saturnus bahkan dapat menghasilkan 10 juta ton berlian seperti yang dipaparkan Baines dalam hasil penelitiannya.
Brilio.net - Berlian. Siapa yang tidak kenal dengan salah satu jenis batu mulia ini?. Berlian merupakan mineral yang dapat berbentuk kristal, berlian terbentuk dari karbon. Berlian menjadi salah satu jenis perhiasan yang memiliki harga tinggi. Selain harga yang selangit, berlian juga dapat memiliki sifat fisika yang istimewa, keras dan dapat mendispersikan cahaya dengan baik.

Baru-baru ini para ilmuan astronomi National Aeronautics ad Space Administration (NASA) di Manua Kea, Hawai, AS berhasil menemukan sebuah planet yang berada di luar Bima Sakti yang memiliki keunikan tersendiri. Planet tersebut kaya dengan kristal karbon alias berlian.

Seperti yang dilansir brilio.net dari space, Selasa (19/5), Planet WASP-12b salah satu planet yang berada di antariksa, planet ini memiliki ukuran seperti Jupiter. Planet ini berada jauh dari galaksi Bima Sakti, jaraknya berkisar 1.200 tahun cahaya dari bumi.

Ilmuan dari Princeton University memaparkan bahwa keberadaan berlian di ruang angkasa memang sesuatu yag sangat lazim. Bahkan di Planet Uranus dan Neptunus bahkan dapat terjadi fenomena hujan berlian. Kondisi planet seperti Uranus dan Neptunus memiliki suhu ekstrim yang dapat menyebabkan pembekuan hingga 8.000 derajat celcius, sehingga karbon atau berlian yang tadinya cair menjadi membeku.

Hujan berlian di Neptunus dapat terjadi karena petir yang menyambar kandungan metana pada atmosfer planet. Kemudian ini akan membebaskan karbon dan menjadikan butiran karbon yang membeku tadi menjadi butiran berlian saat terhempas kembali ke permukaan planet. Saturnus bahkan dapat menghasilkan 10 juta ton berlian seperti yang dipaparkan Baines dalam hasil penelitiannya.
Sumber
Galery Berita Unik Dan Menarik
Galery Berita unik dan Menarik Updated at: 5/22/2015 07:19:00 AM